8 Juli 2012

Pembukaan Musda ke IV KNPI P.Sidimpuan


Pemuda harus Cerdas dalam menentukan pilihan, KNPI P.Sidimpuan harus Independen.
 
P.Sidimpuan STT Blog
Walikota Padangsidimpuan Drs.H.Zulkarnain Nasution MM pada pembukaan Musyawarah Daerah (Musda) ke IV Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di Istana Hotel 7 Sabtu (7/7) malam, mengatakan pemuda di kota Padangsidimpuan (Psp) harus cerdas dalam menentukan pilihan. Dalam kata sambutan Walikota yang di sampaikan Raudin Harahap,MM Asisten I Pemko Psp lebih jauh di katakannya ” Sebentar lagi kota Psp akan melaksanakan pesta demokrasi yaitu Pemilihan Kepala Daerah, melalui wadah ini kami menyampaikan kepada seluruh pemuda terutama ke pada KNPI jadilah pemilih yang cerdas. Jadilah teladan bagi masyarakat untuk menjadikan masyarakat kota Psp untuk menjadi pemilih yang cerdas. Organisasi KNPI di harapkan bisa berbuat seperti itu menjadi corong dalam mencerdaskan masyarakat kota Psp. Pemuda yang berhimpun di dalam wadah KNPI harus mengutamakan kepentingan masyarakat kota Psp di atas kepentingan peribadi ataupun golongan” papar Raudin.

Lebih jauh Asisten I Pemko Psp ini mengutarakan, Sebagai wadah kegiatan kepemudaan, Komite Nasional Pemuda Indonesia(KNPI) harus bisa mengambil peran strategis dalam kegiatan pembangunan masyarakat, mampu menampung dan menyalurkan aspirasi pemuda secara komprehensif dan representative, guna menjawab tuntutan perkembangan zaman sehingga terjadi komunikasi yang lancar, dinamis dan bermartabat dalam penyelesaian masalah-masalah kepemudaan sebagai bagian integral dalam permasalahan Bangsa. Jadikanlah Musda dan organisasi KNPI sebagai sesuatu yang bermakna bagi sebuah pengabdian, sehingga KNPI tidak hanya sebuah nama tetapi sebuah realitas yang bermakna. Terkhusus bahwa KNPI adalah wadah berhimpun kader kader terbaik dari Organisasi Kepemudaan (OKP) ataupun Organisasi Masyarakat (Ormas) yang menjadi pencerminan tingkat intelektualitas dan kearifan pemuda di kota Psp. Dengan demikian siapapun nanti yang terpilih menjadi ketua dan pengurus KNPI harus menjadi pemuda panutan yang memiliki sifat keteladanan di tengah tengah masyarakat kota Psp.

Ketua DPD KNPI Sumatera Utara H Ahmad Yasyir Ridho Loebis dalam sambutannya yang di sampaikan Sekretaris Dedi Iskandar Batubara mengatakan ” Di era masyarakat yang multikultural, pemuda dituntut untuk memiliki jiwa integritas tinggi, jiwa perjuangan, berani dan memiliki jiwa kuat untuk menghadapi perubahan ilmu dan teknologi begitu pesat. Karakter ini mencirikan semangat patriot, jiwa nasionalis, jati diri yang mengakar, berwawasan luas, kecerdasan yang mencerahkan, kepedulian, bersatu dan bernaung di Pancasila dalam bingkai NKRI. Musda bukanlah semata mata ajang untuk memilih ketua, tetapi yang utama mengevaluasi apa yang sudah dilakukan serta menciptakan program kedepan yang lebih menyentuh kepada kepentingan masyarakat khususnya di kota Psp” ujar nya.
Atas dasar itulah, kata Dedi Iskandar Batubara bahwa eksistensi KNPI yang merupakan wadah berhimpun organisasi kemasyarakatan pemuda Bangsa yang didalamnya senantiasa mengedepankan atau menjunjung tinggi sifat keterbukaan dan independen sebagai mitra pemerintah dalam perjalanannya sudah tidak diragukan keberadaannya. Dikatakannya, dalam pelaksanaan kinerja organisasi KNPI senantiasa melakukan komunikasi, koordinasi dan sinkronisasi kinerja secara luas dengan berbagai pihak berdasarkan pada empat (4) program KNPI, yaitu program partisipatif, program kemitraan, program kemandirian dan program kerja sama, ini demi terciptanya para kader-kader pemimpin bangsa yang berwawasan kebangsaan, mandiri dan bertanggungjawab menuju kepemimpinan yang berkarakter dan bermanfaat sebagai jaminan proses regenerasi. (Anas)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar