7 Oktober 2012

P.Sidimpuan: Ir.Chaidir Ritonga di UGN P.Sidimpuan


Ir.Chaidir Ritonga MM siap membantu Universitas Graha Nusantara menjadi PTN
" Kuliah jangan berorientasi untuk menjadi PNS"
P.Sidimpuan STT Blog
Sekitar 1200 orang mahasiswa dan mahasiswi Universitas Graha Nusantara (UGN)di P.Sidimpuan mendengar pemaparan Visi dan Misi dari Ir.Chaidir Ritonga MM yang maju sebagai Calon Walikota P.Sidimpuan. Kehadirannya di Aula Kampus UGN Palopat Psp Tenggara tersebut atas undangan Panitia Pelaksana Ospek UGN mahasiswa/I baru Tahun ajaran 2012-2013 Sabtu (6/10). Kehadiran Ir.Chaidir Ritonga MM di sambut oleh Rektor UGN, Prof. Ir.Erwin Masrul Harahap.MS Ketua Panitia OspekAhmad Rafii . ST.Sekretaris Yuswin Harputra dan bebrapa panitia lainnya.
 Setelah menyampaikan visi dan misi Ir.Chaidir Ritonga yang hadir tanpa di temani calon wakil walikota H.Maragunung Hrp MM ia menekankan agar mahasiswa/i dalam menjalani perkuliahan harus berkompetisi dalam meraih prestasi dan setiap prestasi pasti akan di hargai. Ia mencontohkan dirinya yang meraih beasiswa semasa sekolah di SMA Negeri 3 P.Sidimpuan dan di IPB yang mendapat beasiswa karena berprestasi dalam pendidikan.
 “ Setiap perguruan tinggi menyediakan beasiswa bagi mahasiswa yang berprestasi. Untuk itu anak anakku sekalian silahkan berkompetisi secara sehat agar kamu memperoleh beasiswa. Maka jadilah kamu kebanggaan bagi orang tua dan saudara saudaramu. Selain itu sebagai generasi penerus bangsa, pendidikan atau perkuliahan jangan berorientasi untuk menjadi PNS. Karena hal tersebut sangat membatasi kreatifitas dan potensi yang ada pada diri kita selain itu kesempatannya kuga sangat terbatas”

Kemudian ia menyampaikan 6 program prioritas yang akan dilaksanakan saat deberi kepercayaan sebagai walikota P.Sidimpuan yakni Menciptakan 10.000 lapangan kerja atau tempat bekerja, Jaminan Kesehatan yang baik, Pendidikan Gratis yang berkualitas, Peningkatan Infrastruktur, Mendorong partisipasi putra daerah baik yang di perantauan maupun yang di sini dan Melestarikan Dalihan Natolu sebagai ke arifan local.

Pada sesi dialog salah seorang mahasiswa mempertanyakan mengenai 10.000 lapangan kerja dan kesiapan dirinya untuk membantu proses perubahan status UGN menjadi Universitas Negeri.. Dengan gamblang Ir.Chaidir Ritonga menerangkan kiat untuk membuka 10.000 lapangan kerja tersebut, di antaranya dengan mendirikan 6 BUMD dan membuka lembaga keuangan micro. Mengenai perobahan status UGN dari PTS menjadi PTN ia mengatakan “sebagai Wakil Ketua DPRD saya berkewajiban untuk mempercepat proses pe negerian UGN ini. Saat kami di izinkan jadi walikota, kami akan membantu beasiswa bagi mahasiswa berprestasi “ ungkapnya  sembari mendapat tepuk tangan yang riuh dari peserta ospek, panitia dan rektor.

Kemudian panitia mendaulat Ir.Chaidir Ritonga untuk bernyanyi sembari menari dengan ribuan peserta ospek.


Fitri salah seorang peserta ospek ketika di minta tanggapannya mengenai paparan 6 program yang di sampaikan Ir.Chaidir Ritonga, ia mengatakan “ tadinya saya tidak mengerti bagai mana caranya membuka dan menyediakan 10.000 lapangan kerja tersebut. Masuk di akal, logis dan bisa dilaksanakan dengan methode yang di sampaikan beliau tersebut. Kemudian dari beberapa kandidat yang sudah menyampaikan programnya di acara ini, terlihat bahwa pak Chaidir lebih memiliki kompetensi dan kelayakan tanpa mengecilkan keberadaan calon yang lainnya” ujarnya (Anas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar