5 Mei 2013

Hardiknas di Tapsel thn 2013


Peringatan Hardiknas di Tapsel di Rangkai dengan Pameran Kreatifitas Pelajar,Pentas Seni dan Gelar Buku




Tapsel STT Blog
Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2013 dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) dengan Upacara yang dipusatkan di Huta Raja Kecamatan Muara Batang Toru, dirangkai dengan Pameran kreatifitas pelajar dan pentas seni serta gelar buku. Upacara bendera peringatan Hardiknas tersebut di Pimpin langsung Bupati Tapsel H. Syahrul M Pasaribu, Kamis (2/5)

Bupati Tapsel, H. Syahrul M Pasaribu saat membacakan pidato Mendikbud RI mengucapkan berterima kasih dan mengapresiasi apa yang telah diperbuat oleh seluruh insan pendidikan, pemerintah dan organisasi yang bergerak di dunia pendidikan dan pemangku kepentingan lain atas segala ikhtiar, kepedulian dan perhatian yang diberikan dalam menumbuh kembangkan dunia pendidikan.

"Dengan peringatan Hardiknas 2013, semoga segala ikhtiar kita untuk memajukan dunia pendidikan menjadi semakin berkualitas dan akses pendidikan bagi masyarakat Tapsel dan Indonesia secara keseluruhan semakin terbuka dan dapat segera terwujud," kata H. Syahrul M Pasaribu membacakan sambutan Menteri Pendidikan Budaya dan Olahraga.

Lebih lanjut H. Syahrul M Pasaribu menyampaikan, visinya mengenai fungsi pendidikan yang melatarbelakangi tema Hardiknas 2013, “Meningkatkan Kualitas dan Akses Berkeadilan”. Baginya, pendidikan menjadi vaksin sosial demi imunitas penyakit sosial masyarakat dalam hal kemiskinan, ketidaktahuan dan keterbelakangan peradaban. Sekaligus pendidikan menjadi elevator sosial untuk dapat meningkatkan status sosial.

"Tema di atas merupakan jawaban cerminan dari jawaban terhadap tantangan, persoalan, dan harapan seluruh masyarakat dalam menyiapkan generasi yang lebih baik. Layanan pendidikan haruslah dapat menjangkau ke seluruh lapisan masyarakat sesuai dengan prinsip pendidikan untuk semua (Education for All) tanpa membedakan asal-usul, status sosial, ekonomi, dan kewilayahan," katanya.

Untuk itu, H. Syahrul M Pasaribu, pemerintah terus menerus menyiapkan ketersediaan satuan pendidikan yang layak, terutama di daerah 3T, termasuk di dalamnya pengiriman guru melalui program Sarjana Mendidik di daerah 3T (SM3T). Dari sisi keterjangkauan pemerintah telah menyiapkan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) untuk pendidikan dasar dan menengah, Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri (BOPTN), Bantuan Siswa Miskin (BSM), Bidik Misi dan Beasiswa.

"Pada tahun 2013 ini, telah disiapkan anggaran Rp 7,8 triliun untuk BSM. Sejak dua tahun terakhir, telah dibuka beberapa perguruan tinggi negeri. Kita Berharap Universitas Graha Nusantara (UGN) yang ada di Tapsel segera di jadikan Universitas Negeri, dan proses untuk itu sedang berjalan”. jelasnya.

Bertindak sebagai Komandan Upacara pada saat itu Drs.Sapril Siregar yang di hadiri Wakil Bupati Ir.A.Rapolo Siregar, Ketua DPRD Tapsel H.Rahmat Nasution,Sekda Tapsel Ir.Aswin Siregar, Unsur Muspida, Ketua Tim Penggerak PKK, Ny. Saufia Syahrul M Pasaribu, Kepala SKPD,Kakan dan Kaban, Camat Se Tapsel dan undangan lainnya serta ribuan pelajar dan mahasiswa.

Usai upacara dilaksanakan penyerahan bantuan terhadap ratusan PAUD dari dana CSR Bank Sumut, Penghargaan kepada Kepala Sekolah dan Guru berprestasi serta pelajar berprestasi. Acara dilanjutkan dengan pembukaan dan peninjauan arena stand pameran yang di ikuti 14 kecamatan, stand khusus SMK serta stand gelar buku yang di sediakan oleh Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Tapsel.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tapsel, Drs.Mohd.Ikhsan Lubis MM mengatakan bahwa pameran kreatifitas pelajar Tapsel,Pentas seni dan gelar buku yang dilaksanakan dalam rangka Hardiknas thn 2013 berlangsung hingga tanggal 4 Mei. “ Rangkaian Peringatan Hardiknas ini di gelar selama 3 hari, selain itu kita buka stand pameran, pentas seni yang di isi penampilan dari pelajar PAUD,SD,SMP dan SMA/SMK, dan ada penilain serta penghargaan buat stand pameran. Khusus gelar buku kita kerja samakan dengan Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Tapsel sebagai upaya membangkitkan minat baca masyarakat ” terang Ikhsan.

Pada Sabtu (4/5) sore rangkaian acara Hardiknas tahun 2013 di Huta Raja Kec.Muara Batang Toru di tutup oleh Ketua Tim Penggerak PKK Tapsel Hj.Saufia Syahrul M Pasaribu. Stand terbaik I Kec. Batang Angkola, II, Kec. Muara batang Toru, III, Kec.Sipirok. Selain itu di beri Penghargaan kepada Marching Band SMK Pertanian dan Drumband SDN 101130 Batang Toru.(Anas)

Berita ini dapat di baca pada koran Harian ORBIT dan SKM SUARA MASA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar