13 Oktober 2017

Siswa Sekolah Swasta Kota P.Sidimpuan Kembali Ukir Prestasi Tingkat Nasional

P.Sidimpuan STT________
Siswa Sekolah Swasta Kota P.Sidimpuan kembali mengukir prestasi di Tingkat Nasional. Pada 29 September 2017, Eva Natali Siswa SMP Swasta Sari Putra menjadi utusan Provinsi Sumatera di ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tahun 2017. Eva Natali di bawah bimbingan Tiodelina Simorangkir mencatatkan namanya di urutan ke 6 lomba Baca Puisi yang di ikuti siswa siswi utusan Provinsi se Indonesia pada ajang yang berlangsung di Ballroom Hotel Mercure Surabaya.__________ Setelah Eva Natali, ada nama Azhari Saputra Sikumbang, Siswa kelas XII Teknik Komputer dan Jaringan SMK Swasta Teruna Kota P.Sidimpuan. Ia sukses menjuarai babak penyisihan Pra Olimpiade Nasional Jaringan Mikro Tik Regional Sumatera di Politeknik Caltex Riau, Kota Pekanbaru yang digelar beberapa waktu lalu setelah pada babak akhir menyisihkan 2 orang siswa dari SMK Negeri 1 dan SMK Negeri 2 Pekan Baru Riau.___________ Atas prestasi itu, Azhari akan menjadi utusan Provinsi se-Pulau Sumatera untuk mengikuti Olimpiade Jaringan Mikro Tik Nasional di Ballroom Hotel Royal Ambarukmo di Yogyakarta pada 26 Oktober mendatang.___________ Olimpiade ini dikhususkan bagi sekolah yang memiliki program atau pembelajaran Teknik Komputer Jaringan (TKJ). Siswa dibekali kemampuan softskill jaringan. MikroTik sendiri salah satu perangkat jaringan yang saat ini banyak digunakan di dunia industri dan operator telekomunikasi. Siswa-siswi diberikan pemahaman softskill dalam kompetensi Jaringan Mikrotik guna membekali mereka dalam menghadapi dunia industri setelah lulus nanti._________ Kepala SMK Swasta Teruna Kota P.Sidimpuan Syafwan Hasbi Nainggolan mengatakan, kegiatan penyisihan pra olimpiade nasional pada jaringan Mikro Tik ini diadakan oleh pihak Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) di Poltek Caltex Riau baru-baru ini._____ “Kita bersyukur dan bangga atas prestasi anak kita ini dan berharap Azhari mampu menjuarai olimpiade ini. Prestasinya sangat membanggakan SMK Swasta Teruna P.Sidimpuan,” ungkap Syafwan didampingi Gunawan Nasution yang menjadi guru pendamping Azhari, Jumat (13/10)._________ Menurut Syafwan, adalah kebanggaan tersendiri bagi Sekolah Swasta di P.Sidimpuan mana kala anak didiknya memiliki kesempatan bertarung di tingkat Nasional. Kebanggaan ini bukan hanya milik Sekolah swasta SMK Taruna, tetapi adalah kebanggaan seluruh siswa SMK se Pulau Sumatera._________ Ia mohon dukungan moril dari masyarakat, khususnya Sumatera Utara dan Tapanuli Bagian Selatan agar mampu meraih yang terbaik nanti. Syafwan juga mengatakan, sebagai salah satu siswa mewakili Pulau Sumatera, apa yang dilakukan oleh anak didiknya itu bisa menjadi motivasi bagi siswa yang lain, utamanya siswa SMK Swasta Teruna Kota P.Sidimpuan. (ANAS)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar