10 November 2016

Wawako P.Sidimpuan minta Semua Komponen Harus Ikut Sukseskan Program Kependudukan dan KB

Sidimpuan STT_______ PERINGATAN Harganas kota P.Sidimpuan di buka wakil walikota P.Sidimpuan H.Muhammad Isnandar Nasution,S.Sos yag kali ini mengusung
Tema"Hari Keluarga Nasional Merupakan Momentum Upaya Membangun Karakter Bangsa Mewujudkan Indonesia Sejahtera". ______ "Untuk itu saya berharap agar semua komponen baik aparatur pemerintah maupun masyarakat agar ikut mensuskeskan program kependudukan dan keluarga berencana guna menciptakan penduduk yang sehat, maju dan sejahtera,"ujar wakil walikota M. Isnandar Nasution,S.Sos dalam sambutannya pada acara Harganas Ke XXIII tingkat Kota P.Sidimpuan di Aula SMKN 1,Selasa (8/11). ______ Dikatakan wakil walikota suatu keluarga sangat berpengaruh terhadap sumber daya manusia yang dihasilkan dimana dari suatu keluarga lah kelak akan lahir cikal bakal penerus bangsa kita dimasa datang. Momentum hari keluarga nasional (Harganas) adalah merupakan suatu upaya untuk meningkatkan dan mensukeskan program KB secara Nasional. Oleh sebab itu, makna dari Harganas ini harus kita pahami, kita resapi dan harus kita peringati setiap tahunnya.______ "Melalui peringatan Harganas ini tentu akan mengingatkan kita dan masyarakat bahwa program KB berkaitan erat dengan keluarga kecil berkualitas,"kata M Isnandar Nasution.______ Kepala Badan KB, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pemko P.Sidimpuan Drs Khairul Alamsyah Lubis melaporkan dalam rangka peringatan Harganas pihaknya telah melakukan berbagai kegiatan dari "keluarga untuk keluarga dan oleh keluarga". _____ Kegiatan tersebut berupa pemberian bantuan ALADIN (atap, lantai dan dinding) dan Listrik Kencana bagai keluarga yang tidak mampu. Kegiatan berikutnya yaitu pelayanan kontrasepsi Mantap (Kontap) untuk pria dan wanita, penyuluhan HIV/AIDS dan reproduksi remaja, legiatan terpadu TNI manunggal KB kesehatan, kegiatan terpadu bulan bhkati IBI KB kesehatan dan kegiatan terpadu PKK KB Kesehatan._______ Adapun peserta peringatan Harganas kata Alamsyah bejumlah 250 orang dari 6 Kecamatan se-Pemko P.Sidimpuan.Pada kesempatan tersebut Pemko P.Sidimpuan melalui Badan KB, PP dan PA memberikan bingkisan kepada petugas dan masyarakat yang membantu memberhasilkan program KB di wilayah kota P.Sidimpuan diantaranya kepada sejumlah wartawan yang menyebarluaskan informasi program KB melalui media massa.______ Hadir pada acara tersebut wakil ketua TP PKK Ny Mestika Sari Isnandar Nasution, ketua Dharmmawanita Persatuan Hj Rita Murni,SPd, selurh Camat se-Pemko P.Sidimpuan, kepala SKPD, Ketua IBI, para Kabid Badan KB,PP dan PA, petugas KB dan undangan lainnya.(A.Sm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar