27 September 2022

Palang Merah Indonesia Pembentukan Pengurus Kecamatan

 

PMI Kota Padang Sidimpuan Melaksanakan Sosialisasi Kepalang Merahan  Sekaligus Pembentukan Pengurus di 6 Kecamatan 

P.Sidempuan STT    

      Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padang Sidempuan melaksanakan sosialisasi  sekaligus pembentukan pengurus Kecamatan  Palang Merah Indonesia di seluruh kecamatan yang ada di Kota Padang Sidempuan. Kegiatan  tersebut berlangsung selama 3 hari (21-23/9/2022) yang di awali dari Kecamatan Padang Sidempuan Utara.

        Sekretaris PMI Padang Sidempuan Riski Halomoan Pulungan pada Jumat, (23/9) mengatakan bahwa Pengurus kecamatan PMI Kota Padang Sidempuan harus terbentuk tahun ini. Terkait struktur kepengurusan, semua pengurus kecamatan harus berdomisisli dikecamatan tersebut. Hal ini untuk efisiensi dan kelancaran roda organisasi.

       “ PMI Kota Padang Sidempuan tidak intervensi terhadap orang orang yang akan menjadi pengurus di Kecamatan, namun untuk kelancaran organisasi dan memudahkan koordinasi antar sesama pengurus. Selain itu warga setempat tentu lebih memahami kondisi dan kebutuhan lingkungannya,” ucap Lomo.

Ia juga mengatakan bahwa agenda PMI Kota Padang Sidempuan pada tahun 2022 ini selain pembentukan PMI Kecamatan, akan dilaksanakan pelatihan Pembina Palang Merah Remaja (PMR) tingkat SMP, SMA dan SMK, Perekrutan dan Pembentukan Satuan Penanganan Bencana (SATGANA),Korps Sukarela (KSR), Tenaga Sukarela (TSR) dan Pemeriksaan Golongan Darah bagi pelajar.

        Kegiatan Sosialisasi  dan pembentukan PMI Kecamatan merupakan amanah dari undang undang no.1 tahun 2018 tentang kepalang merahan. Perhimpunan PMI adalah lembaga sosial kemanusiaan yang netral dan mandiri yang didirikan dengan tujuan meringankan penderitaan sesama manusia, apapun se-babnya dengan tidak membedakan agama, bangsa, suku bangsa, bahasa, warna kulit, jenis kelamin, golongan dan

pandangan politik.

       Nantinya pengurus Kecamatan ini memiliki  beberapa agenda prioritas seperti membentuk dan membekali Tim SIBAT (Siaga Bencana Berbasis Masyarakat) di Kelurahan  dan Desa, rekrutmen relawan dan pendonor darah aktif serta kerja sama dengan pihak sekolah dalam mengembangkan pengetahuan anggota PMR.

      Peserta sosialisasi ini selain calon pengurus kecamatan, turut serta Lurah, Kepala Desa yang di support Camat masing masing kecamatan. Sementara itu Narasumber dari PMI Kota Padang Sidempuan diantaranya Rahuddin Harahap (Wakil Ketua Bidang Organisasi), Riski Halomoan Pulungan (Sekretaris) Nasruddin Nasution (Wakil Ketua Bidang Penanggulangan Bencana) Samsul Lubis (Wakil Ketua Bidang PMR dan Relawan). Turut serta di kegiatan tersebut Lily Lubis (Wakil Ketua Bidang Humas) serta pengurus lainnya dan staf Markas.(Anas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar