3 Februari 2016
Imakopasid Politeknik Medan Universitas Sumatera Utara “ Puji “ Walikota P.Sidimpuan
P.Sidimpuan, STT Blog_______
Ikatan Mahasiswa Kota P.Sidimpuan (Imakopasid) Politeknik Medan Universitas Sumatera Utara (Polmed USU) menyatakan selalu siap mendukung program pembangunan Kota P.Sidimpuan .
Hal itu sampaikan ketua Imakopasid Polmed USU Ahmad Husain Pan Harahap saat audensi dengan Walikota P.Sidimpuan Andar Amin Harahap SSTP, MSi di ruangan kantor Walikota Jalan Jendral Sudirman, Senin (18/1).
Dikatakan, pihaknya selalu mendukung program Pemko P.Sidimpuan khususnya dalam dunia pendidikan dan pihaknya sangat mengapresiasi kinerja Walikota dalam membangun Kota Psp diberbagai sektor. "Walaupun Walikota kita masih muda akan tetapi beliau memiliki wawasan dan kemampuan untuk memimpin Kota P.Sidimpuan untuk lebih baik ke depan," ucapnya.
Ditambahkan, bisa kita lihat saat ini banyak Infrastruktur yang sudah dibenahi di P.Sidimpuan, lampu merah disetiap persimpangan juga sudah ada perbaikan serta yang terkait dengan dunia pendidikan juga sudah terlihat pembenahan yang serius, ini merupakan langkah nyata yang telah dilakukan Walikota,” jelasnya.
Ahmad juga mengatakan bahwa Imakopasid Polmed USU, pada bulan Februari 2016 mendatang akan melaksanakan Seminar Pendidikan yang nantinya kita harapkan Walikota Andar Amin Harahap menjadi pembicara untuk acara itu, ini juga merupakan penambahan ilmu serta wawasan kepada masyarakat Kota P.Sidimpuan terkait masalah pendidikan. “Kedepan kerja sama Imakopasid dengan Pemko P.Sidimpuan kita harapkan semakin baik dan segala bentuk kerja sama yang terbangun semakin dapat memajukan Kota P.Sidimpuan,” tukasnya.
Turut mendampingi Walikota dalam acara tersebut Sekdako Drs.H.Zulfeddi Simamora MM, Asisten II Setdako DR. Ali Pada Harahap, Kadisporabudpar Mahlil Harahap SPd, Kakankesbangpol Sende Tua Hasibuan SSos, KBU Setdako Indra Syaputra Nasution SSTP, MM dan Kabag Humas Setdako Drs.Rahmat Irmansyah. (Anas)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar