10 November 2017
Forum PAUD Gelar Berbagai Lomba untuk Meriahkan HUT Tapsel
Tapsel STT_________ (10 Nop’ 2017)
Dalam rangka memeriahkan HUT Tapsel ke-67 Forum Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Tapanuli selatan (Tapsel) Gelar berbagai lomba seperti Lomba Mewarnai dan Bercerita untuk Warga PAUD (anak didik), Lomba Mendongeng, Senam Ceria II dan Senam Kreasi bagi Tutor PAUD Se-Kabupaten Tapsel di Lapangan Sarasi II Kelurahan Bintuju Kecamatan Batang Angola, Rabu (8/11)._______
Pada kegiatan tersebut, Bunda PAUD Tapsel yang juga Ketua TP PKK Tapsel Ny. Syaufia Lina Syahrul M Pasaribu, mengatakan sangat mengapresiasi acara tersebut. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Tapanuli Selatan yang telah berupaya keras sehingga acara tersebut dapat berjalan dengan baik. Begitu juga ucapan terima kasih kepada bunda PAUD Kecamatan Se-Tapsel yang telah mengirimkan peserta di perlombaan ini.__________
Pada bahagian pidatonya, Ny. Syaufia Lina mengatakan akan berusaha meningkatkan insentif para tutor PAUD Tapsel di Tahun 2018 nanti. Dimana Pemkab Tapsel selama ini telah memberikan intensif dari dana APBD terhadap Tutor PAUD. Ia juga berharap agar pengabdian tutor PAUD tetap terjaga dengan baik meski pamrih yang di dapat sangat kecil ______“ pengabdian ibu ibu tutor sangat berguna dalam mempersiapkan pribadi dan masa depan anak bangsa, untuk itu mari bekerja dengan ikhlas serta tetaplah memberi motivasi kepada anak untuk berkreasi dan berprestasi.” ujarnya. Ia juga mengatakan bahwa profesi ini sangat mulia dan merupakan bahagian dari ibadah.__________
Turut hadir dalam acara tersebut, Camat Batang Angkola Taufik R Lubis, Camat Tantom Angkola Indra Sakti Siregar, Camat Muara Batangtoru Erwanta Siaga, TP PKK Kabupaten dan Ketua TP PKK Kecamatan yang juga bunda PAUD Kecamatan dan perwakilan Tutor serta Warga Belajar PAUD Se-Tapsel.________
Hasil akhir dari perlombaan tersebut di sampaikan Ketua Panitia yang juga Ketua Harian Forum PAUD Tapsel Zulfahmi. Para pemenang sebagai berikut : Lomba Mendongeng Guru PAUD juara 1.Kecamatan Batangtoru, juara 2 Kec. Batang Angkola dan Juara 3 Kec. Sipirok.______
Lomba Senam Ceria II dan Kreasi juara 1. Kec. Batang Angkola juara 2. Kec. Sayurmatinggi, Juara 3 Kec. Sipirok, Harapan 1 Muara Batangtoru, Harapan 2 Kec. Angkola Barat dan Harapan 3 Kec. Angkola Selatan.
Lomba Bercerita Anak PAUD Juara 1. Kec. Batang Angkola, juara 2. Kec. Batangtoru Juara 3 Kec. SDH, Harapan 1. Kec. Muara Batangtoru, Harapan 2 Kec. Sipirok, Harapan 3 Kec. Angkola Timur.______
Lomba Mewarnai zona I juara 1 Kec. Angkola Selatan atas nama Siti Rahmadani (PAUD Eka Pendawa Sakti), juara 2. Kec. Batang Angkola atas nama Aditya Pratama (PAUD Nusa Indah), juara 3 Kec. Sayurmatinggi atas nama Novi Raisa Rahmadani (PAUD An- nabawi) dan Harapan I Kec.Tantom Angkola atas nama Barlian Broro (PAUD Junior).(Alwi)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar