14 Desember 2017

Safari Maulid Nabi Muhammad SAW 1439 H Tapsel bersama Pengajian BKMT Angkola Barat ....."Bupati Tapsel Serahkan Bantuan pada Fakir Miskin dan Anak Kurang Mampu"

Tapsel STT______ (13 Des 2017)____
Pengajian BKMT Kecamatan Angkola Barat Tapanuli Selatan di rangkai dengan acara Peringatan Safari Maulid Nabi Muhammad SAW 1439 H. Acara yang di hadiri Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M Pasaribu ini dilaksanakan di halaman kantor Lurah Kelurahan Simatorkis Sisoma Kecamatan Angkola Barat. Selain itu terlihat hadir antara lain Ketua BKMT Tapsel Hj. Anna Lely Hutasuhut, Kabag Umum Johanes, Danramil, Kapolsek Batangtoru, Ketua MUI Kecamatan, dan seluruh anggota BKMT Kecamatan Angkola Barat, Rabu (13/12)._________ Bupati Tapsel H. Syahrul M Pasaribu SH dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota BKMT Kabupaten/Kecamatan, dan Camat Angkola Barat yang telah mensukseskan acara tersebut. Bupati mengharapkan agar aspek kualitas dan kuantitas hari besar keagamaan dapat terus ditingkatkatkan, ujarnya. ________ Dia juga menjelaskan, sisi lain pentingnya digelar acara safari seperti safari Isra Mikraj, safari Ramadhan dan safari Maulid tersebut adalah agar para pejabat dan anggota DPRD di Tapsel bisa sesering mungkin bertatap muka langsung dengan masyarakat Tapsel, sehingga dengan demikian apa yang menjadi prioritas utama pembangunan bisa dilaksanakan, ujar politisi Golkar tersebut. __________ Pada bahagian pidatonya Bupati berpesan agar apa yang disampaikan oleh Al-Ustad dalam menyampaikan siraman rohani seputar keteladanan Nabi Muhammad SAW dapat difahami sehingga bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari._________ Acara Safari Maulid tersebut diisi dengan Hiburan Nasyid Perwiritan Al-Ikhlas Kecamatan Angkola Barat, dan Tausiyah agama oleh Al-Ustad Lomlom dari Madina.________ Usai acara pokok dilanjutkan dengan penyerahan bantuan uang sejumlah Rp. 500.000/orang kepada 10 orang fakir miskin dari BAZNAS Tapanuli Selatan (Tapsel) dan Rp. 100.000/orang kepada 10 orang anak kurang mampu dari BKMT Kabupaten Tapsel. (Alwi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar