3 Agustus 2017
Pilkada P.Sidimpuan 2018___ Ketua DPD Golkar P.Sidimpuan Irsan Efendi Nasution,SH Bulatkan Tekad Maju di Pilkada
P.Sidimpuan STT_____
KETUA DPD Partai Golkar Kota P.Sidimpuan Irsan Efendi Nasution,SH membulatkan tekad untuk maju sebagai bakal calon walikota pada kontestasi Pilkada daerah itu Juni 2018 nanti. Langkawah awal yang sudah ditempuh Ketua Badan Kehormatan DPRD P.Sidimpuan adalah mendekati sejumlah Parpol sekaligus mengambil formulir pendaftaran di Parpol yang sudah membuka penjaringan dan pendaftaran pasangan balon walikota/wakil walikota Pilkada Kota P.Sidimpuan._____ Selain mengambil formulir pendaftaran ke partai yang ia pimpin ketua Fraksi Golkar DPRD P.Sidimpuan tersebut melakukan hal sama ke PDI-P, Partai Demokrat dan Gerindra. Bila ditotal jumlah perolehan kursi di legislatif P.Sidimpuan seluruh Parpol tersebut diatas berjumlah 14 kursi. Dengan rincian PDI-P 5 kursi, Golkar, Demokrat dan Gerindra masing-masing memiliki 3 kursi di DPRD P.Sidimpuan.
Sementara sayarat minimal jumlah kursi yang harus dimiliki pasangan balon supaya bisa ikut Pilkada sebanyak 6 kursi._____
Jelas jumlah tersebut sangat jauh dari mencukupi dengan catatan seluruh Parpol ini berkoalisi mengusung satu nama pasangan balon walikota/wakil walikota.
Irsan Efendi memaparkan bahwa dirinya sangat siap dan serius untuk menapaki kompetisi Pilkada kota P.Sidimpuan yang ia buktikan dengan mengambil formulir pendaftaran ke Parpol langkah itu juga sekaligus membuktikan dirinya sangat taat dan tunduk kepada prosedur dan mekanisme yang diterapkan Parpol yang melakukan penjaringan atau pendaftaran pasangan Balon walikota/wakil walikota yang ada di daerah kota P.Sidimpuan.____ "Saya berharap koalisi antar Parpol segera terbangun dan terwujud sehingga bisa mengusung pasangan balon walikota/wakil walikota,"harap Irsan saat mengambil formulir pedaftaran di Partai Demokrat, Rabu (2/8).____
Di kesempatan berikutnya saat menyambangai DPC Gerindra P.Sidimpuan, Irsan Efendi juga meminta dan berharap Gerindra berkoalisi dengan Golkar mengusung satu nama pasangan balon walikota/wakil walikota. Ajakan tersebut disambut baik Ketua DPC Gerindra Rahmat Edy Matondang, namun dirinya terlebih dahulu meminta persetujuan jajaran pengurus DPC dan PAC Gerindra. "Kenapa kita harus mendukung Balon dari daerah lain, sementara kita juga memiliki tokoh atau figur yang pantas dan layak diusung untuk maju Pilkada," ucap Matondang dengan serius.____
"Mari kita bicarakan langkah selanjutnya untuk mengkongkritikan kebersamaan guna mengusung satu pasangan balon dengan Parpol lainny sehingga kekuatan kita semakin besar," tambah Edy Matondang.______
Pengambilan formulir di kedua Parpol tersebut Irsan Efendi didampingi Wantim Golkar Radja Sahlan Nasution, jajaran pengurus seperti Sarjan Lubis, Nasruddin Nasution, pengurus PK dan jajaran pengurus lainnya.(Ampera Simamora/Anas)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar